LOMBOK TIMUR (NUSA TENGGARA BARAT), KOMPASPOS.COM - Ditengah Pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) banyak usaha yang dilakukan masyarakat...
LOMBOK TIMUR (NUSA TENGGARA BARAT), KOMPASPOS.COM - Ditengah Pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) banyak usaha yang dilakukan masyarakat untuk meningkatkan sistim kekebalan tubuh agar terhindar dari penyebaran Virus Corona termasuk rajin berolah-raga, mengkonsumsi madu alami, obat herbal, istirahat yang cukup hingga berjemur dibawah terik Matahari Pagi.
Obat herbal tradisional Minyak Jaran (Minyak Kuda, Red) Desa Peresak Kecamatan Sakra Kabupaten Lombok Timur disebut dapat membantu meningkatkan sistim kekebalan tubuh Manusia termasuk menangkal Virus Corona selain itu Minyak Jaran berkhasiat meningkatkan keperkasaan Pria dalam urusan ranjang.
Kepala Desa Peresak Muhamad Tahnuji saat ditemui di Kantor BUMDesa mengatakan Minyak Jaran dengan bahan alami tradisional dari kulit pohon tertentu dicampur jahe dan rempah-rempah tradisional termasuk lemak kuda pilihan yang dikemas secara tradisional dan higienis tentu bisa menjadi obat herbal tradisional yang dapat membantu meningkatkan sistim imun tubuh Manusia.
"Khasiat Minyak Jaran banyak sekali, seperti menyembuhkan sakit pinggang, meningkatkan imun tubuh, termasuk membangkitkan hubungan suami-istri." Tegasnya Tahnuji Kamis, (30/7/20).
Apakah Minyak Jaran dapat meningkatkan imun tubuh dan mencegah Corona?
"Jelas sekali, karena Minyak Jaran terbuat dari bahan ekstrak alami dari kulit kayu pilihan tertentu dan dicampur Jahe, hal ini tentu dapat meningkatkan kekebalan tubuh kita" Jelas Tahnuji saat ditemui di ruang BUMDesa Peresak.
"Di Desa Peresak sejauh ini Alhamdulillah tidak ada masyarkat kami yang kena Corona" Tegasnya.
Obat herbal Minyak Jaran diproduksi satu kali dalam seminggu, kami memproduksi tergantung dari pesanan atau permintaan pasar dengan kemasan botol masing-masing 60 milliliter dibandrol Rp 35 ribu sementara takaran botol 210 milliliter dijual Rp 125 ribu.
Lanjut Tahnuji kami sengaja memberikan bandrol dengan harga terjangkau agar masyarakat kami bisa mengkonsumsi obat tradisional Minyak Jaran
"Sementara ini obat tradisional Minyak Jaran kami pajang di etalase BUMDesa saja belum kami pasarkan secara luas." Jelasnya.
Sambung Tahnuji kedepannya kami akan mengembangkan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dengan melibatkan masyarkat kami sebagi pelaku usaha sebagi bentuk perhatian Pemerintah Desa (Pemdes) untuk mensejahterakan masyarakat.
![]() |
Camat Sakra, Ahmad Subhan, M.H |
Sementara itu Camat Sakra Ahmad Subhan M.H. Yang ditemui di ruang BUMDesa Peresak mendukung Pemdes setempat sebagai mitra kerja bagaimanapun ini bagian dari tugas kita bersama selaku pemerintah untuk tetap memberikan perhatian termasuk turun langsung ke Desa-desa.
"Pulang dari kantor kami rutin turun langsung ke Desa-desa untuk melihat potensi UMKM yang ada di Desa setelah itu saya langsung laporkan ke Bapak Bupati," Ucapnya semangat.
Lanjut Subhan ada tiga poin yang harus dipegang oleh setiap pelaku usaha untuk mencapai kesuksesan yakni kesiapan modal, management dan media. Lebih lanjut dijelaskan, untuk membangun usaha tentu kita butuh modal, berikutnya managemennya harus baik, terakhir media, peran media sudah jelas untuk mempromosikan hasil produksi sampai tingkat pemasaran.
"Siapkan modal, management yang baik, dan media. Tiga poin itu merupakan prinsif pokok dalam membangun sebuah usaha." Ucap Camat Sakra yang dikenal sosial ini.
Sambung Subhan kami dari pihak pemerintah Kecamatan Sakra terus mendorong setiap desa yang memiliki potensi UMKM di wilayah kami.
"Kami sempat dikunjungi Wakil Gubernur NTB beberapa waktu lalu untuk membahas potensi dan pemberdayaan UMKM di desa yang ada di wilayah kami, hal ini sebagai upaya pemerintah untuk memajukan UMKM demi meningkatkan kesejahteraan hidup masyarakat." Tegas Subhan optimis.
Penulis : Ril
COMMENTS