ROKAN HULU (RIAU), KOMPASPOS.COM - Pemerintah desa (Pemdes) Rambah Jaya melaksanakan upacara HUT RI ke 76, di depan kantor desa Rambah Jaya...
ROKAN HULU (RIAU), KOMPASPOS.COM - Pemerintah desa (Pemdes) Rambah Jaya melaksanakan upacara HUT RI ke 76, di depan kantor desa Rambah Jaya, Senin (17/08/21).
Upacara HUT kemerdekaan ini dihadiri, PJ Kepala Desa, Jumena, sekretaris desa Agus Sampurno, Ketua BPD, Jiman beserta nggota BPD, Kepala Dusun se desa Rambah Jaya, Ketua RW se desa Rambah Jaya, ketua RT se desa Rambah Jaya, para Guru SD dan PAUD, ibu PKK, Bidan Desa, Linmas, tokoh masyarakat, dan juga mahasiswa Kukerta KKN UNRI.
Bertindak sebagai komandan upacara, Walgunadi, dan inspektur upacara dipimpin oleh Pj Kepala Desa, Jumena, penggibaran sang merah Putih oleh mahasiswa Kukerta KKN UNRI, Pembacaan teks proklamasi oleh ketua BPD, jiman, dan pembacaan teks pancasila oleh Pj kepala desa, Jumena.
Dalam pidatonya, Jumena, memberikan arahan kepada para peserta upacara, bahwa PPKM Rokan Hulu sudah masuk ke level 4.
Jumena mengimbau kepada masyarakat desa rambah jaya, agar mematuhi prokes, mengingat rokan Hulu sudah banyak masyarakat yg terpapar virus covid-19.
Jumena juga mengatakan, bahwa tadi malam pihak desa, juga mengadakan, doa bersama di aula desa rambah jaya, hal ini dilakukan untuk memohon kepada Allah SWT, agar desa rambah jaya terbebas dari wabah virus covid 19,
Jumena juga melarang masyarakatnya, untuk sementara ini tidak boleh menggadakan acara yang sifatnya membuat kerumunan, seperti acara pesta dan sebagainya.
"Hal ini kita lakukan atas intruksi Bupati dan Kapolres, bila ada masyarakat yang melanggar, pihak desa tidak akan ikut bertanggung jawab," kata Jumena.
Jumena juga memohon maaf kepada masyarakat desa rambah jaya bahwa tahun ini untuk masyarakat tidak diikut sertakan dalam upacara HUT kemerdekaan yang ke 76, mengingat arahan bupati, dan pemerintah pusat.
Dalam kesempatan ini, Pemdes Rambah Jaya juga memberikan, piala dan uang pembinaan bagi lingkungan/RW untuk lomba kebersihan tingkat lingkungan Untuk lomba kebersihan tingkat rw. Dan untuk tahun ini, juara 1 diraih RW 04, juara 2 RW 06 dan juara 3 RW 05 dusun Rambah Sari.
Penulis : Bejo
COMMENTS