ROKAN HILIR (RIAU), KOMPASPOS.COM - Website produk unggulan Desa untuk 10 Desa Peduli Gambut dan Mangrove di Sintong Pusaka Kecamatan Tanah...
ROKAN HILIR (RIAU), KOMPASPOS.COM - Website produk unggulan Desa untuk 10 Desa Peduli Gambut dan Mangrove di Sintong Pusaka Kecamatan Tanah Putih Kabupaten Rokan Hilir diluncurkan.
Peluncuran aplikasi ini dibuka secara resmi oleh Bupati Rohil Afrizal Sintong yang diwakili oleh Komandan Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Rokan Hilir, Kasatpol PP yang juga Pjs Camat Tanah Putih, Suryadi SE.
Hadir dalam acara yang digelar di halaman kantor penghulu Kepenghulan Sintong Pusaka ini antara lain, Datuk Penghulu Kepenghulan Sintong Pusaka Zulfahmi B.besrta stafnya, Datuk Penghulu Lurah dari beberapa Desa diantaranya Sintong bakti, Teluk Mega, Banjar XII, Ujung Tanjung, Mamugo, Sekeladi Hulu, Sekeladi hilir, Rantau kopar. Bhabinkamtas Sintong Pusaka, BRIPKA Hengki Aferta, tokoh masyarakat dan puluhan pelaku usaha mikro kecil dan menengah yang mengikuti program pelatihan.
Hadir juga, Direktur Cakra Consulting Asep Yunan Firdaus, serta via zoom meeting dari Deputi II Badan Restasi Gambut ( BRGM )Dr Myirna Safitri, Vice President PHR Sukamto Dan Kepala Perwakilan SKK Migas wilayah Sumatera bagian Utara diwakili (Sumbagut).
Datuk Penghulu Kepenghulan Sintong Pusaka yang juga tuan rumah di acara ini Zulfahmi dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih atas Inisiatif PT PHE, BRGM, Cakra Consulting, Pemkab Rohil dan semua masyarakat yang mengikuti program pelatihan.
"Terimakasih kepada PT PHR, BRGM, Cakra Consulting dan Pemkab Rohil dalam hal ini diwakili oleh Bapak Camat dan semua masyarakat yang telah men-support 10 Desa untuk bisa melahirkan produk unggulan Desa, Untuk itu kami mengajak masyarakat mendukung dan mengembangkan produk unggulan Desa ini," ujar Zulfahmi.
Setelah itu, dilanjutkan dengan acara sambutan dari Deputi II Badan Restasi Gambut ( BRGM )Dr Myirna Safitri, dan dilanjutkan Vice President PHR Sukamto Thamrin serta Kepala SKK Migas wilayah SD Sumbagut yang hampir senada dan pihak mereka bberharap agar program tersebut bisa membantu meningkatkan taraf hidup ekonomi masyarakat. Ketiganya juga berharap agar semua pelatihan yang telah diberikan dapat terus diterapkan dan bertumbuh kembang, tidak hanya sebatas pada capaian hari ini.
Sementara itu Suryadi SE yang mewakili Bupati Rohil Afrizal Sintong mengapresiasi kegiatan tersebut, iapun berharap agar PHR BRGM dan semua pihak untuk terus melakukan kontribusi bagi masyarakat Rohil, meskipun Kasat pol PP ini juga tidak menampik banyak hal telah diperbantukan oleh PHR sebagaimana yang sebelumnya PT juga dilakukan oleh PT Chevron Pasific Indonesia ( PT CPI )
"Saya ingat dari dulu di Sintong ini sewaktu menjabat selaku camat tanah putih, sudah banyak dibantu oleh PT Chevron, dan saya lihat Hal yang sama dilakukan oleh PT PHR. Untuk itu kami berharap untuk bisa terus memberikan kontribusi bagi masyarakat di Rohil," Harap Suryadi.
"Pada hari ini, Selasa 16 Nopember 2021, dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, Peluncuran Website produk unggulan Desa Kegiatan pelatihan Untuk 10 Desa Peduli Gambut dan Mangrove ini secara resmi kami buka," ucap dia.
Direktur Cakra Consulting Asep Yunan Firdaus menjelaskan, link aplikasi yang baru dilaunching ini akan disoundingkan dengan Link buka lapak, shopee, dalam hal ini produk Desa seperti Minyak Kelapa Murni, jambu, belimbing, dan akan kita buatkan berita desa dan pelatihan pengolahan lahan tanpa bakar.
"Hal ini sebagai inisiatif awal untuk memulai inovasi," ujar dia.
Informasi yang berhasil dirangkum oleh awak media ini saat melakukan pemantauan di acara pameran produk Desa yang digelar tersebut, ada beberapa Kepenghulan dan kelurahan di antaranya dari kabupaten Rohil, Dari Kepenghulan Rantau Bais (Reki Sahyono), Sedinginan (Jamal ) Sintong Pusaka ( Elida) Menggala sakti, (Amar.) sungai Rangau, Bangko bakti (Sugimin), Bangko Permata (Supeno) pematang ibul. (bayu ) dan 2 Desa dari kabupaten Siak yakni, Desa Mandi Angin dan Sam-Sam.
Penulis : Zurfami
COMMENTS