ROKAN HULU (RIAU), KOMPASPOS.COM - Kepala Puskesmas, dr Ulfa Fitriani tinjau vaksinasi di SDN 008 desa Rambah Jaya, kecamatan Bangun Purba,...
ROKAN HULU (RIAU), KOMPASPOS.COM - Kepala Puskesmas, dr Ulfa Fitriani tinjau vaksinasi di SDN 008 desa Rambah Jaya, kecamatan Bangun Purba, Kamis, (20/1/2022).
Turut hadir dalam peninjauan diantaranya, Sekdes Rambah Jaya, Agus Sampurno, Kepsek, Samino, Wakil Ketua BPD, Bangun Setiawan, S.Hi, para guru dan orang tua wali murid, Bhabinkamtibmas, Brigadir Juniko, Babinsa, Kopda Mashuda.
Kepala SDN 008, Samino, S.Pd dalam arahannya mengingatkan pada anak anak agar tidak takut untuk divaksin.
"Vaksin ini sebagai bentuk perlindungan terhadap anak, vaksinasi adalah perwujudan kasih sayang dan perhatian pemerintah, guru,dan juga orang tua. Dengan vaksinasi anak anak, nantinya akan dapat berinteraksi kembali dengan teman, keluarga lebih leluasa," kata Samino.
Lanjut Samino, pada hari ini yang divaksin, mulai dari kelas satu sampai dengan kelas enam, dengan jumlah 79 anak yang sudah divaksin dari jumlah siswa 111, dari umur 6-11 tahun.
"Untuk sisa masih kita tunda, karena kebanyakan suhu badan sangat tinggi, anak anak SDN 008 ini juga didampingi para orang tuanya untuk memberikan semangat pada anak anaknya, yang di vaksinasi," jelas Samino.
Sementara, Kadis Pendidikan melalui Kabid SD, Jonfikar mengatakan, optimis dosis vaksin yang tersedia saat ini akan segera dituntaskan, mengingat sasaran virus adalah siswa sekolah, dibandingkan sasaran masyarakat umum, siswa sekolah relatif lebih mudah.
"Mari sama-sama kita mematuhi prokes seperti menjaga jarak memakai masker, dan mencuci tangan, agar kita semua nya terhindar dari virus covid 19," ujar dia.
Jonfikar juga mengimbau kepada seluruh wali murid agar tidak terpengaruh dengan isu isu yang tidak bertanggung jawab mengenai vaksinasi, karena vaksinasi udah teruji di BPOM dan juga MUI, jadi vaksinasi tidak perlu kita ragukan lagi.
Hal senada disampaikan kapus, dr Ulfa. "Vaksin saat ini anak anak umur 6-11 tahun, akan tetapi siswa usia 12 tahun yang masuk kategori remaja dan masih duduk di bangku SD juga akan mendapat vaksinasi," kata dia.
Menurut dia, Prosedur vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun sama dengan prosedur vaksinasi untuk usia lainya, yaitu melalui pemeriksaan kesehatan terlebih dahulu, siswa dengan suhu tubuh diatas 37,5 derajat akan ditunda pelaksanaan vaksinasinya,demikian pula dengan kondisi tekanan darah dan aspek kesehatan lain nya, yang tidak memungkinkan untuk dilakukan vaksinasi, maka pemberian vaksin akan di tunda bagi anak bersangkutan.
"Semoga wabah virus covid 19 di Rokan Hulu cepat hilang, agar anak anak kita bisa belajar dengan tenang, Merekalah calon generasi penerus bangsa. Sementara untuk vaksinasi ada dua SDN yang kita vaksin SDN 007 desa pasir intan dan SDN 008 desa Rambah Jaya, dengan jenis vaksin sinovac," pungkas Kapus.
Penulis : Bejo
Luar biasa
Hapus