SIAK (RIAU), KOMPASPOS.COM - Unit Reskrim Polsek Sungai Apit ringkus seorang pria diduga pengedar sabu, Kamis, (10/11/22) sekira pukul 23.0...
SIAK (RIAU), KOMPASPOS.COM - Unit Reskrim Polsek Sungai Apit ringkus seorang pria diduga pengedar sabu, Kamis, (10/11/22) sekira pukul 23.00 WIB, di bengkel yang berlokasi di kampung kayu Ara Kecamatan Sungai Apit Kabupaten Siak.
Pelaku yang diringkus yakni SBI (42). Bersama pelaku turut diamankan barang bukti, berupa 4 paket Narkotika jenis sabu.
Penangkapan terhadap pelaku, bermula pada hari Kamis, tanggal 10 November 2022 sekira pukul 20.00 Wib, Kapolsek Sungai Apit IPTU J. A Purba, SH mendapat informasi dari masyarakat bahwa di kampung Kayu Ara Kecamatan Sungai Apit Kabupaten Siak, tepatnya di bengkel sering terjadi transaksi Narkotika jenis sabu-sabu.
Berdasarkan informasi tersebut, Kapolsek Sungai Apit langsung memerintahkan Ps.Kanit Reskrim Polsek Sungai Apit, BRIPKA Deko Subrat beserta anggota Team Unit Reskrim Polsek Sungai Apit untuk melakukan Penyelidikan tentang kebenaran informasi tersebut.
Selanjutnya, sekira pukul 23.00 WIB, Unit Reskrim Polsek Sungai Apit beserta team melakukan penyelidikan di sekitaran kampung Kayu Ara Kecamatan Sungai Apit Kabupaten Siak. Melihat bengkel terbuka dan orangnya tidak ada, kemudian Team mendekati bengkel tersebut. Dan satu orang yang tidak dikenal melarikan diri dari dalam, salah satunya inisial SBI yang berhasil diamankan dari dalam bengkel.
Saat diamankan, SBI mencoba melakukan perlawanan dan berusaha untuk melepaskan diri. Karena SBI melakukan perlawanan, Team mencurigai dan melakukan penggeladahan dengan disaksikan RT dan RK, dan kemudian ditemukan 4 (empat) bungkus yang diduga narkotika jenis sabu yang didapat terhimpit sendal milik SB.
Saat diinterogasi, SBI mengelak tidak mengakui jika Narkotika tersebut miliknya dan mengaku jika Narkotika tersebut merupakan milik temannya inisial JUN yang melarikan diri tadi.
Kemudian tersangka dan barang bukti dibawa ke polsek Sungai Apit guna penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut.
Adapun keseluruhan barang bukti yang diamankan, berupa 1 (Satu) Bungkus Plastik Klip Bening Ukuran Besar Berisi Serbuk Putih Diduga Narkotika Jenis Sabu, 1 (Satu) Bungkus Plastik Klip Bening Ukuran Sedang berisi diduga narkotika Jenis Sabu, 2 (Dua) Bungkus Plastik Klip Bening Ukuran kecil Berisikan Narkotika Jenis Sabu, 10 (Sepuluh) Bungkus Plastik Klip Bening Ukuran Sedang, 1 (Satu) buah alat hisap terbuat dari botol warna hijau tutup warna kuning, 3 (buah) Kaca pirex, 3 (Tiga) buah mancis warna biru, hijau, dan kuning, 1 (Satu) Unit Handphone merek OPPO RENO 7 Warna hitam, 14 (Empat belas) Lembar Uang Pecahan seratus Ribu, 15 (Lima belas) Lembar uang pecahan lima puluh ribu, 3 (Tiga) Lembar uang pecahan sepuluh ribu, 1 (Satu) Lembar uang pecahan duapuluh ribu, 1 Satu (buah) kotak warna putih sebagai tempat penyimpanan Narkotika jenis Sabu, 1 (Satu) Buah pisau lipat warna putih ukuran 15 Cm, 1 (Satu) Buah senjata tajam warna putih ukuran 30 Cm tanpa gagang, dan satu pasang sendal warna coklat milik tersangka An. SBI sebagai alat untuk menghimpit Barbuk Narkotika Jenis Sabu.
Kapolres Siak, AKBP Ronald Sumaja, S.I.K, melalui Kapolsek Sungai Apit IPTU J.A Purba, SH saat dikonfirmasi, Jumat, (11/11/22), membenarkan adanya penangkapan pelaku terduga pengedar narkoba tersebut.
"Kini pelaku berikut barang bukti sudah diamankan di Mapolsek Sungai Apit guna penyelidikan lebih lanjut," ujar Kapolsek.
Penulis : Wardani
COMMENTS